Saturday, March 30, 2013

Testimoni untuk KMGPdK




Sumber : google




Assalaamu’alaikum...

Sobat tahu kepanjangan KMGP ? Itu lho salah satu karya legendaris yang menjadi pelopor bangkitnya fiksi islami di era 90-an, yang kini telah diperbaharui dengan KMGPdK dan telah menjadi nasional best seller.

 Yupp, tepat sekali sobat KMGPdK alias Ketika Mas Gagah Pergi dan Kembali karya bunda Helvy Tiana Rosa.

Awalnya saya tidak berniat untuk membeli versi bukunya ini, kenapa ? karena telah beredar kabar akan difilmkan jadi saya fikir mending nunggu filmnya aja. Tapi eh tapi, saat melihatnya di jejeran rak buku di salah satu toko buku, intuisi untuk membaca sinopsisku muncul menggebu. #ceilehh, lebay :D. Nah sob berikut petikan sinopsisnya >>

Gita selalu bangga pada abangnya yang ia panggil Mas Gagah. Namun suatu hari Mas Gagah berubah ! Berubah pula semua kehidupan Gita.

Dan ketika kemudian Mas Gagah pergi, apa yang terjadi dengan Gita ?

Siapa Nadia Hayuningtyas dan lelaki berkemeja kotak-kotak yang selalu Gita lihat di dalam bus, kereta api, dan di berbagai tempat itu ?

Dan mengapa lelaki itu mengingatkannya pada Mas Gagah ?


Lanjut cerita,,hehe.. Dan sesaat setelah selesai membaca sinopsisnya, buku itu langsung meluncur ke tas jinjing toko buku yang telah ku tenteng kesana kemari hampir sejam, dan KMGPdk pun menjadi salah satu list buku pilihanku di minggu ketiga desember tahun lalu.

Sesampainya di rumah saya begitu antusias untuk membukanya segera, dan seperti biasa hanya akan membaca part terakhirnya saja, karena awalnya saya mengira buku itu telah dinovelkan, jadi kesimpulan yang kubuat adalah membaca endingnya saja dulu biar tak penasaran (**hiks,, hiks ternyata saya salah pemirsa).

Ungkapan tak kenal maka tak sayang juga berlaku pada seri KMGPdk ini pada diriku...hohoho...

Yah, tak apalah hitung-hitung niatnya sudah mau kenalan kan ? #ngeless_heheh...

Oke sob, setelah melahap KMGPdK ini benar-benar jempol deh buat bunda HTR, sungguh sarat makna dan hikmah dan berikut testimoni berharga dan terpampang nyata dari rainy,,heheh #njiplak yah teh syahr*ni >>>

“Saat mulai membaca KMGPdK tak kusiapkan apa-apa disamping selain ponsel dan camilan, tapi baru beberapa menit saya bergegas mengambil kotak tissu. Ini bukan tentang kesedihannya saja, tapi tentang makna kehidupan luar biasa yang terkandung pada bait-bait cerita di KMGPdK ini. Buat sobat remaja, yang beranjak dewasa atau pun orang tua masukkan KMGPdK ini kedalam list bacaannya, Insya Allah, banyak pelajaran berharga yang bisa kita petik baik itu tentang persaudaraan (ukhuwah islamiyah), tentang kehidupan, dan masih banyak yang lainnya. Sobat langsung baca sebelum filmnya keburu terjun, insya Allah banyak hal yang bisa kita petik hikmahnya. Thanks to bunda HTR yang telah menulis KMGPdK.”



Salam santun ukhuwah fillah & mari berbagi sobat... ^_*05

 

Wassalaam...

0 VLP'ers comment:

Post a Comment

Kesopanan berkomentar cerminan dari kepribadian kita ! Silakan berkomentar sobat ^_*05

From VLP To Friends

Blog Indonesia

blog-indonesia.com

VLP Chats

Hitstats

Indonesia Blogger

Blogger Indo